Kejadian ini membuat pesawat tujuan Korea ini tertunda penerbangannya sekitar satu jam. Keuntungan lain bagi keempat fans itu, mereka tetap berhasil mendapat refund dari tiket yang telah mereka batalkan.
Ini bukan pertama kalinya sasaeng fans (bukan hanya penggemar Wanna One) jadi pembicaraan terkait penerbangan. Sebelumnya pernah diberitakan kalau fans sering membeli tiket pesawat first-class agar bisa dekat dengan idola mereka. Tapi mereka tidak ikut terbang dan meninggalkan area boarding setelah melihat idolanya berangkat dari jarak dekat.
Menurut pihak Bandara Incheon, dari Januari hingga September, ada 12.843 kasus di mana penumpang batal terbang setelah melewati pemeriksaan screening dan area boarding. Kejadian ini bisa terjadi karena biaya pembatalan tiket pesawat sangat kecil bahkan ada yang tidak memberikan denda. (Kapanlagi.com/ Rahmi Safitri)
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2R77vbe
No comments:
Post a Comment