Pages

Thursday, November 22, 2018

Pengacara Lucas: Saya Tak Terlibat Pelarian Eddy Sindoro

Liputan6.com, Jakarta - Pengacara Lucas menyebut tak terlibat dalam pelarian tersangka kasus dugaan suap pemulusan perkara di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Eddy Sindoro. Hal tersebut dia sampaikan sebelum menjalani sidang lanjutan dengan agenda mendengarkan tanggapan Jaksa KPK atas pleidoi Lucas.

"Saya itu tidak terlibat, saya bukan pengacara Eddy Sindoro, bukan kerabat Eddy Sindoro, saya tidak dapatkan fee dari Eddy," ujar Lucas di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Kamis (22/11/2018).

Lucas mengaku, berdasarkan pengetahuannya, Eddy Sindoro yang merupakan mantan petinggi Lippo Group tak mengetahui soal pencekalan oleh KPK.

Karena itu, mantan pengacara Eddy Sindoro itu, menyebut tidak perlu memberikan bantuan apapun kepada Eddy untuk pergi ke luar negeri.

"Dan perlu diketahui bahwa Eddy Sindoro itu tidak perlu bantuan, karena dia tidak dicekal atau red notice sejak April 2016 ketika dia ke luar negeri. Waktu Agustus 2018 melintasi imigrasi pun tak dicekal, jadi untuk apa dibantu," kata dia.

Dalam perkara ini, Lucas didakwa membantu pelarian Eddy Sindoro. Lucas diduga menyembunyikan mantan petinggi Lippo Group tersebut keluar nege‎ri. Lucas juga disebut membantu pelarian Eddy Sindoro saat akan ditangkap oleh otoritas Malaysia.

Lucas disangkakan melanggar Pasal 21 Undang-Undang (UU) Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2R90pzK

No comments:

Post a Comment