Pages

Tuesday, April 30, 2019

Menteri Rini Komandoi BUMN Bantu Korban Banjir Bengkulu

Selain itu, PLN melaporkan, dari 4 jurusan yang terkena dampak, hingga saat ini telah dilakukan penormalan 2 jurusan. Jumlah pelanggan yang terdampak padam sebanyak 9.844 pelanggan, saat ini tercatat 6.788 yang sudah menyala.

“Secara keseluruhan pemulihan listrik di Bengkulu pasca banjir hingga hari ini sudah 68,02 persen. Ini secara bertahap terus dilakukan. Dan saya mendorong PLN untuk terus bekerja keras memberikan perbaikan dan pelayanan kepada masyarakat yang terkena dampak,” ujar Menteri Rini.

Di sisi lain, BUMN juga bersinergi memberikan bantuan, di mana PT Pertamina (Persero) memberikan bantuan tabung LPG 5,5 kg untuk kebutuhan rumah tangga. Pertamina menjamin, pasokan BBM dan LPG pasca banjir tetap terpenuhi dan masyarakat tidak mengalami kesulitan mendapatkan BBM dan LPG.

BUMN-BUMN lain yaitu PT Telkom, Pelindo 2, Himbara, Bulog, Jasa Raharja, Kimia Fatma, PTPN VII bersinergi memberikan bantuan obat-obatan, tenaga medis, alat kebersihan, perbaikan sarana sekolah, sembako, dll dengan total bantuan sebesar Rp 870juta.

"Terima kasih kepada BUMN yang sudah terlibat dan bergerak cepat membantu masyarakat. Sinergi seperti ini terus saya dorong. Terima kasih juga kepada semua pihak, Pemda Bengkulu yang sudah saling bahu membahu bersinergi," tegas Menteri Rini

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2VI9zJ3

No comments:

Post a Comment