Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI), Syafruddin meresmikan Indonesian Islamic Youth Economic Forum (ISYEF) Point dan ISYEF Online di Masjid Cut Meutia, Jakarta Pusat.
“Dengan mengucapkan bismillah saya launching ISYEF Point dan ISYEF Online. Mudah-mudahan apa yang kita niatkan bisa bemanfaat bagi khususnya umat Islam dan anak bangsa demi kemajuan bangsa Indonesia,” kata dia, Selasa (20/11/2018).
Dalam sambutanya, Syafruddin mengatakan, diciptakan ISYEF Point dan ISYEF Online bertujuan untuk mengaktifkan pemberdayaan ekonomi dari masjid.
Dia pun menguraikan, ISYEF Point fokus pada pemberdayaan ekonomi pemuda dan remaja Masjid. Sedangkan, ISYEF Online fokus pada pemberdayaan ekonomi marbot Masjid.
"ISYEF organisasi remaja masjid, mereka khususnya bergerak di bidang pemberdayaan ekonomi berbasis masjid, terutama para remaja yang berinovasi memberikan sumbangsih. Tujuannya dalah perwujudan visi misi masjid yaitu memakmurkan masjid," ujar dia.
Menurut Syafruddin, ISYEF sejalan dengan program unggulan dewan masjid. Dia menyebut ada sepuluh program, salah satu program unggulannya adalah pemberdayaan ekonomi, pemberdayaan wisata religi yang berbasis mesjid.
"Sehingga ada pergerakan ekonomi sekaligus mengundang orang untuk beribadah. Masjidnya pun makmur, masyarakatnya juga makmur, karena terwadahi dengan kegiatan-kegiatan bisnis yang halal tentu kemudian berbisnis syariah, dasarnya ajaran Islam," tukas Syafruddin.
from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2OTWIf2
No comments:
Post a Comment