Pages

Monday, October 22, 2018

Vegetarian Lebih Cepat Terlihat Tua, Kok Bisa?

Liputan6.com, Jakarta Orang-orang yang dalam keseharian hanya menyantap sayuran dan hasil tumbuhan atau vegetarian rentan terlihat lebih tua. Menurut motivator kesehatan dokter Handrawan Nadesul, hal ini terjadi karena vegetarian kekurangan zat yang hanya bisa didapatkan dari bahan makanan bersumber hewani.

"Ini karena vitamin dan mineral yang ada di daging atau telur, mereka tidak makan," kata Handrawan dalam pemaparannya di Health Talkshow Hospital Expo 2018 di Jakarta Convention Center beberapa waktu lalu ditulis Senin (22/10/2018).

Handrawan mengatakan, vegetarian memang bisa hidup sehat. Namun, nutrisi yang mereka konsumsi  kurang karena tidak mengonsumsi daging dan semacamnya. "Orang vegetarian itu ingin men-counter orang yang setiap hari makan daging. Tapi yang benar, orang yang makannya normal, yang gizinya seimbang, itu yang paling sehat," ujar Handrawan.

Kekurangan zat gizi membuat vegetarian rentan memiliki penampilan yang lebih tua daripada orang kebanyakan. Itu sebabnya, apabila seseorang ingin tetap vegetarian, disarankan mengonsumsi suplemen.

"Karena apa? Karena pasti zat besinya kurang. Karena daging mengandung zat besi. Asam folat juga kurang, B12 kurang, banyak unsur-unsur yang kurang yang (harusnya) dia dapat di daging, tidak dia dapatkan," jelas penulis buku Sehat itu Murah tersebut.

Saksikan juga video menarik berikut ini:

Nikita Willy sudah menjadi vegetarian selama 10 bulan ini. Selain badan yang jadi lebih sehat, Nikita merasa kulitnya jadi lebih mulus dan glowing.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2q58YQb

No comments:

Post a Comment