Pages

Monday, October 22, 2018

Patut Ditiru, Bikers Moge Mengajak 100 Anak Yatim Piatu Bermain

Setelah briefing dan doa bersama, anak yatim piatu yang dibagi dalam sepuluh kelompok ini pun masuk ke area Ocean Dream, dengan para bikers ikut dalam rombongan.

“Para bikers harus dapat merawat dan menjaga anak-anak itu selama kegiatan bakti sosial yang mengambil tema “Ride to care” ini. Mereka benar-benar harus komit untuk dapat membuat sang anak merasa nyaman, dan dapat menikmati setiap permainan dan petualangan di Ocean Dream yang diikuti,” kata Capt. Bimo Seno, Ketua panitia acara.

Para bikers moge mendampingi anak-anak dalam berbagai pertunjukan yang diikuti, seperti Sinema 4D, Scorpion Pirates, Petualangan Lumba-Lumba dan pertunjukan Aneka Satwa. Beberapa bikers tampak juga memberi perhatian khusus untuk anak difabel.

Melihat anak-anak bersemangat ketika melihat permainan pesawat putar, mobil-mobilan, dan lain-lain memberi kebahagiaan tersendiri bagi para bikers. Tak sedikit bikers yang matanya tampak berkaca-kaca selama mengasuh anak-anak ini.

“Kami ingin jadikan anak-anak ini raja dalam sehari, dan kami pelayannya. Dan kami berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi untuk terus berbagi dan melakukan kegiatan yang positif,” tutup Rio.

Sumber: Otosia.com

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2CYV0aW

No comments:

Post a Comment