Pages

Sunday, December 16, 2018

Toyota Avanza Baru Bukan Ancaman untuk Mitsubishi Xpander

Liputan6.com, Jakarta - Belakangan ini rumor kelahiran Toyota Avanza baru di tahun depan semakin kencang. Meskipun demikian, Mitsubishi malah tak menganggapnya sebagai ancaman untuk Mitsubishi Xpander.

Lebih lagi, Avanza seperti tak dianggap sebagai kompetitor, lantaran sejumlah keunggulan yang dipunyai Xpander. Diungkap oleh Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI, Avanza bukan pesaing terbesar bagi Xpander.

"Begitu banyak media mengatakan kalau Avanza merupakan pesaing terbesar kami dan sejumlah perbandingan bakal berat. Jujur, saya rasa tidak begitu. Saya tidak berusaha mengiklankan produk Mitsubishi, tapi bahkan dari sudut pandang konsumen juga berpikir seperti itu," ujar Nakamura saat diminta tanggapan soal Avanza baru di sela acara Xpander Tons of Real Happiness di Bandung (14/12).

"Saya tahu Avanza yang tidak sepenuhnya baru bakal masuk ke pasar, hanya facelift dengan sedikit ubahan. Tadi disebut soal tombol start stop di Avanza, tapi kami sudah punya itu. Jujur saja, itu bukan teknologi canggih terbaru. Meskipun mereka mengatakan, model kami ada peningkatan di sana sini, tapi kami sudah punya fitur itu," papar Nakamura.

Ia menjelaskan lebih lanjut, Xpander mengungguli Avanza dari sejumlah poin. Itu membuat LMPV pertama pabrikan tiga berlian berada di segmen berbeda dari Avanza. "Drivetrain Xpander jauh lebih baik dari Avanza, perlindungan dari suara bising dan fungsionalitas (fitur) interior juga jauh lebih baik. Jadi sangat berbeda segmennya," ujarnya lagi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2EzUxfU

No comments:

Post a Comment