Pages

Tuesday, November 20, 2018

Saat Menonton Film di Bioskop, Patuhi 12 Etika Ini (1)

Liputan6.com, Jakarta Memasuki akhir tahun, biasanya kita akan disuguhi banyak film bioskop yang menarik untuk ditonton. Hal ini jelas akan mengundang banyak orang untuk menikmati tontonan tersebut secara langsung di layar lebar.

Walaupun begitu, masyarakat seringkali tidak mengindahkan peraturan maupun etika yang terdapat di bioskop. Ini terkadang membuat orang lain merasa tidak nyaman.

Melansir Reader's Digest pada Selasa (20/11/2018), berikut ini beberapa bagian pertama dari 12 etika yang harus dipatuhi, saat Anda menonton bioskop dengan beberapa penyesuaian.

1. Datang tepat waktu

Datang tepat waktu adalah etika sopan santun umum yang tidak hanya ada di bioskop. Kebanyakan bioskop untungnya memutar iklan sebelum film dimulai agar mereka yang terlambat tidak mengganggu kenyamanan saat menonton. Karena itu, datanglah paling tidak 20 menit sebelum film benar-benar dimulai.

2. Berbagi sandaran kursi

Ada baiknya Anda berbagi sandaran kursi dengan orang yang duduk di sebelah Anda. Menurut pakar etika Diane Gottsman, lihatlah bahasa tubuh orang di sebelah Anda. Gottsman mengatakan, jika dia tidak menggunakan sandaran tersebut, Anda bisa menaruh lengan untuk beberapa menit. Begitu pula dengan sebaliknya.

Saksikan juga video menarik berikut ini:

Nonton film di bioskop tentu sering atau pernah kita lakukan baik dengan keluarga atau teman, ternyata ada beberapa hal yang harus dihindari ketika menonton film di bioskop.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2KiNAQK

No comments:

Post a Comment