Pages

Wednesday, November 21, 2018

Pikap Mitsubishi Tak Kalah Nyaman dengan SUV

Pada bagian tengah dashboard bersemayam head unit double DIN layar sentuh. Layar ini juga berfungsi sebagai Multi Around Monitor, dengan begitu Anda bisa dengan mudah mengetahui sesuatu di sekeliling mobil utamanya saat sedang mundur.

New Triton juga memiliki fitur baru yakni offroad mode dengan pilihan gravel, mud/snow, sand, dan rock (hanya pada 4LLc). Pengaturannya berada di konsol tengah tepatnya dekat pengaturan sistem penggerak. Tombol offroad mode juga bersebelahan dengan tombol hill descent control.

Sayangnya belum diketahui apakah fitur offroad mode ini juga akan disematkan pada model yang nantinya diniagakan di Tanah Air.

Perlu diketahui, di balik bonnet terdapat mesin dengan kode 4N15-type 2.4 L MIVEC turbo diesel. Mesin berkapasitas 2.400 cc dengan teknologi MIVEC Turbo Diesel itu diklaim memiliki tenaga 178 Tk pada putaran 3.500 rpm dengan torsi puncak 430 Nm pada 2.500 rpm.

Lokasi pertama tempat kami menguji new Triton adalah di Impact Lakeside. Di sini terdapat dua lintasan pengetesan, yakni flat dirt course dan off-road obstacle course yang di dalamnya terdapat beberapa rintangan buatan, seperti up hill, bank slope, twist track dan suspension stroke.

Tanpa muatan di bak belakang mempermudah new Triton melibas seluruh rintangan tersebut. Contohnya saat melewati trek up hill, meski tanjakan cukup terjal mobil pekerja keras ini dengan mudah mendakinya.

Saat menurun, fitur hill decent control diaktifkan. Fitur ini memungkinkan membuat laju mobil tertahan tanpa harus menginjak pedal rem. Perlahan tapi pasti mobil pun merayap hingga mencapai jalanan datar.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2qZq7ei

No comments:

Post a Comment