Liputan6.com, Jakarta - Nissan memperkenalkan Note e-POWER Nismo S secara eksklusif untuk pasar Jepang. Mobil listrik ini memiliki tampilan lebih sporty ketimbang versi standarnya.
Nissan Note e-Power pertama kali diproduksi pada Desember 2016 lalu. Minat pasar yang besar diperkirakan menjadi alasan Nissan meluncurkan varian baru tersebut, seperti dilansir oleh Carscoops.
Perbedaan mendasar dari Nissan Note e-Power dan e-Power Nismo S terletak pada sisi mekanis, update software dan juga tampilan. Sama seperti garis keturunan Nismo pada umumnya, desain mobil ini dilengkapi dengan berbagai aksesori gagah layaknya mobil balap.
Menariknya lagi, Nissan memberikan ubahan signifikan pada inverter dan vehicle control module sehingga output tenaganya makin nendang!
Dengan demikian, semburan power dan torsi Note e-Power Nismo S meningkat hingga 25 persen jika dibandingkan dengan Nismo pada umumnya.
Total, seri Nismo S ini mencatatkan daya kuda sebesar 134 Hp dan torsi puncak 320 Nm.
Sumber: Otosia.com
from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2R51FnA
No comments:
Post a Comment